Islam Web

  1. Fatwa
  2. ADAB DZIKIR DAN DOA
  3. Perbuatan Yang Harus Dijauhi
  4. Perbuatan Lain Yang Harus Dijauhi
Cari Fatwa

Pesan Islami yang Mengharuskan Dikirim kepada Beberapa Orang

Pertanyaan

Saya menerima beberapa pesan dalam email saya, berisi doa-doa, hadits-hadits, dan ayat-ayat. Tetapi sebagiannya disertai dengan kalimat berbunyi: "Kirimkanlah minimal kepada 10 orang. Ini merupakan amanah di pundak Anda, dan kelak Anda akan ditanya tentangnya pada hari Kiamat." Apakah itu diperbolehkan?

Jawaban

Segala puji bagi Allah, dan shalawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada Rasulullah beserta keluarga dan para shahabat beliau.

Perkataan si pengirim pesan itu: "Ini adalah amanah di pundak Anda" atau kalimat-kalimat sejenisnya, tidak berkonsekuensi kewajiban apa-apa bagi Anda. Si pengirim hanya ingin menakut-nakuti dan meneror orang lain dengan ucapan-ucapan seperti itu, dan itu termasuk kategori ucapan main-main yang tidak berkonsekuensi apa-apa.

Wallâhu a`lam.

Fatwa Terkait

Cari Fatwa

Anda dapat mencari fatwa melalui banyak pilihan

Today's most read